Mengenang Kembali MDQH NW: Garda Terdepan Pengawal Visi-Misi Organisasi NW dan Penyangga NKRI

MDQH NW

MA’HAD DQH NW saat ini dipimpinan oleh: Maulanassyaikh TGKH. L. G. M. Zainddin Ats-Tsani, Lc., M.Pd.I. (Amid), TGH.L. Anas Hasyri, QH (Wakil Amid I) dan TGH. Zaini Abdul Hannan, Lc., M.Pd.I (Wakil Amid II. Para Mashayikh atau dosen yang menjadi tenaga pendidik dan pengajar di MDQH NW Anjani rata-rata adalah para lulusan Madrasah al-Ṣawlatiyyah dan Perguruan Tinggi terkemuka di Timur Tengah maupun di Indonesia.

Di Timur Tengah terdapat Madrasah terkenal di kota Makkah al-Mukarramah yaitu Madrasah al-Sawlatiyyah yang didirikan seorang Ulama Besar dari India yaitu Faḍīlah al-Syaikh Rahmatullah al-Hindī yang sudah terbukti keeksistensiannya dalam melahirkan ulama-ulama termasyhur di dunia Islam.

Ada pula Universitas Ummul Qura’ yang dikelola oleh pemerintah Arab Saudi yang juga sebagai basis kader para ulama intelek yang memiliki integritas keilmuan dan banyak menjadi dosen di berbagai Perguruan Tinggi ternama di Timur Tengah dan di Indonesia.

Banyak pula yang menjadi aktifis islam sebagai penggerak dan penebar kebaikan.
Terdapat pula Madrasah Dār al-’Ulūm Makkah sebagai kebanggan luar biasa bangsa Indonesia yang melahirkan anak negeri yang mampu dan memiliki kafabilitas moral dan keilmuan dalam berbagai disiplin ilmu keislaman yang berasal dari Kota Padang (Indonesia) yang terkenal sebagai Musnid al-Dunyā (Pakar Sanad sedunia) dalam bidang ’Ulūm al- Hadith.

Ma’had Dār al-Qur’ān wa al-Hadith sering di datangi oleh para Ulama’ yang setiap tahun datang berkunjung baik dari timur tengah (Arab Saudi dan sekitarnya) maupun dari luar negeri. Sampai saat ini sudah beberapa Ulama’ yang telah datang berziarah ke Pondok Pesantren Syaikh Zayn al-Dīn NW Anjani (Ma’had).

Syaikh Majīd Sa’īd Mas’ūd Salīm Rahmatullah (Mudir Madrasah aal-Shaulatiyah), Syaikh Sayyid Ayyub Abkār Asad bin ‘Alī al-Ahdal al-Yamānī al-Makkī, Syaikh ‘Abd al-Hafīdh Mālik ‘Abd al-Haq al-Makkī, Syaikh Muhammad bin Ismā’īl Uthmān Zayn al-Yamānī, Syaikh Musṭafā Abu Zayyan al-Jazā’irī, Syaikh Ṭāriq Sardār ‘Alī, Syaikh Fauzi Qāsim, Syaikh Adnān Alṭāf, Syaikh al-Habib Zayd al-Yamāni, Syaikh Prof. Dr. Hasan Abbas Hasan, Syaikh Al-Qāri’ Muhammad Ayyub Qāsimi, Syaikh Nūr Islam Dalīl al-Rahmān, Syaikh ‘Abd al-Wāhid Mālik ‘Abd al-Haq, Syaikh ‘Abd al-Karīm Muhammad Ṣayf al-Yamani, Syaikh Dr. Said ‘Inayatullah, Syaikh Muhammad Ahmad Yar, Syaikh Irfan Muhammad Alṭāf, Syaikh Ahmad ‘Abd Wāhid, Syaikh Ismā’īl Ahmad al-Makkī, Syaikh Ahmad Zaman, Syaikh ‘Abd al-Halīm Abdullah dan masih banyak ulama-ulama yang lain yang belum disebutkan di sini.