Sambut Ramadhan, RQNW Lombok buka Program Menghafal Quran 25 Hari

Avatar photo
RQNW Lombok

MEDIA ID – Sambut Ramadhan tahun ini dengan penuh hikmah, Yayasan Pondok Tahfiz Baqiyatussalaf NW. Rumah Quran Nahdlatul Wathan Lombok (RQNW Lombok) buka program Spesial Menghafal Al-Quran selama 25 Hari untuk umum.

Bulan Ramadhan adalah bulan di mana Allah SWT mengampuni dosa-dosa hamba-Nya serta bulan dimana orang beriman dibebaskan dari siksa api neraka. Sungguh mulianya bulan Ramadhan, maka dari itu untuk menyambut bulan mulia, dekat dengan Al-Quran adalah salah satu kita memuliakan bulan ramadhan.

Memanfaatkan waktu dengan menghafal Al-Quran menjadikan ramadhan kita semakin bermakna dan penuh dengan keberkahan. Insya’Allah. Maka, Program Menghafal Quran 25 Hari Spesial Ramadhan ini dibuka untuk siapapun yang ingin menghabiskan waktunya dengan Al-Quran selama ramadhan. Mari kita sambut ramadhan dengan ikut program menghafal.

Berikut Informasinya:
Pendaftaran dibuka mulai 21 Februari 2023 hingga H-3 Ramadhan 2023. Kuota terbatas hanya untuk 50 orang saja. Batasan umur minimal kelas 1 SMP/MTs sederajat maksimal 50 tahun dilarang membawa HP selama mengikuti program.

Selengkapnya bisa menghubungi whatsapp 087750700122 (Arsanul, Ketua Panitia) atau klik gambar dibawah ini.